Makanan Kantin Kesukaanku

Kali ini lempar belakang lebih jauh lagi, ke masa SMA-ku di Indonesia. Masa-masa SMA sangatlah sibuk dan melelahkan, sehingga kenangan terbaiknya kebanyakan hanya pada saat jam istirahat. Aku dan teman-teman sering makan bersama di kantin. Barusan, tanpa kusadari, aku menemukan foto makanan kantin kesukaanku masih tersimpan di hape. Yang di sebelah kiri sebenarnya bukan makanan khas Indonesia, melainkan sebuah inovasi dari pasta dan crepes. Crepes yang dibentuk menjadi cone itu diisi dengan makaroni dan karaage yang telah dimasak dengan saos tomat, sambal, keju, serta mayones. Lalu yang di kanan adalah menu Ayam Cabe Garam. Sesuai namanya, makanan tersebut merupakan ayam yang digoreng dengan cabe, bawang, dan banyak garam. Kalau makan terlalu banyak bisa keasinan! Biasanya pun lebih nikmat kalau dimakan dengan nasi. Sebenarnya selain dua itu, masih banyak makanan kantin SMA-ku yang nikmat. Namun, kedua itulah yang paling berkesan bagiku karena jarang ditemukan di kantin di sekolah-sekolah lainnya di Indonesia.

qqq.jpg